POLRES TOUNA

Wakapolsek Hadiri Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Ampana Tete

Touna.Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Wakapolsek Ampana Tete Ipda Armansyah hadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tingkat Kecamatan Ampana Tete tahun 2023 yang dirangkaikan dengan Musyawarah Antar Desa (MAD), Selasa (28/02/2023).

Keiatan yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Ampana Tete ini dihadiri oleh Bupati Touna Mohammad Lahay, SE, MM, Sekda Kabupaten Touna Dr. Sovianur Kure, SE, M.Si, Camat Ampana Tete Asrin W. Soga, S.Pd.I, MAP, Danramil 1307-04 Ampana tete, Kapten Inf M. Jabir, Kepala Desa se-Kecamatan Ampana Tete dan Ketua BPD se-Kecamatan Ampana Tete.

Camat Ampana Tete Asrin W. Soga dalam sambutannya menyampaikan bahwa untuk seluruh Desa di kecamatan Ampana Tete kurang lebih sudah mencapai 80%  desa telah menyelesaikan rencana pembangunan Desa.

“Insya Allah pemerintah Kabupaten mendukung program tersebut sehingga berjalan sesuai perencanaan,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati yang di wakili Sekda Kabupaten Touna dalam sambutannya mengajak kepada seluruh pemerintah desa agar sinergitas dlm mengelola anggaran tahun 2023, sehingga dalam pelaksanaannya berjalan dengan baik tidak menimbulkan situasi yang menimbulkan konflik sosial dalam masyarakat.

“Kami Atas nama Pemerintah Daerah memberikan Apresiasi kepada Kecamatan Ampana Tete karena telah melaksanakan undang undang , dalam percepatan melaksanakan pembangunan dan pengembangan desa,” ucap Sekda.*Humas*