POLRES TOUNA

Personil Polsek Ampana Kota Laksanakan Patroli Dialogis Sasar Pusat Aktifitas Masyarakat

Touna.Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Guna mencegah dan menimalisir gangguan Kamtibmas, Personil Polsek Ampana Kotamelaksanakan patroli dialogis dengan menyasar sejumblah titik pusat keramaian masyarakat dan obyek vital di wilayah hukum Polsek Ampan Kota, Rabu (01/03/2023).

Kapolsek Ampana Kota AKP Jimyarto Anasim, SH mengatakan Patroli dialogis ini bersifat prevetif atau sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan kamtibmas

“Personil Polsek Ampana Kota melakukan patroli dan memantau stuasi dan kondisi dilokasi Public Area (tempat tempat keramaian) untuk memastikan stuasi kamtibmas dia area tersebut aman dan terkendali,” kata AKP Jimyarto Anasim.

Lanjut kata Kapolsek, Personil Polsek Ampana Kota menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah tempat tinggalnya dan mudah terpengaruh oleh Paham Radikal dan dapat memecah belah NKRI.

“Kemudian himbauan agar selalu cerdas dalam menggunakan Media sosial jangan mudah terpengaruh dengan Berita atau isu Hoax yang belum tentu benar yang sering beredar di Media Sosial, tidakmenggunakan kenalpot Bogar yang dapat mengganggu ketentraman masyarakat dan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertib dalam menghadapi Bulan Suci Ramadhan dan menjelang Pemilihan Umum tahun 2024, ” ujar Kapolsek.

“Diharapkan dengan kehadiran Personil Polsek Ampana Kota yang melakukan Patroli, masyarakat merasa aman dan nyaman dalam melakukan aktifitas, dan tentunya dapat meminimalisir terjadinya akasi tindak kriminilatas di wilayah hukum Polsek Ampana Kota,” tukas Kapolsek AKP Jimyarto Anasim.*Humas*