POLRES BANGGAI

Sahabat… Yuk Kunjungi Virtual Museum Polri

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Museum Polri merupakan salah satu wisata edukasi yang cocok dikunjungi pecinta sejarah, terutama seputar kepolisian RI.

Meskipun begitu, Museum Polri tetap terbuka untuk semua kalangan dan dapat dikunjungi secara gratis.

Beragam aktivitas seru pun ditawarkan, sehingga saat berkunjung kesana kamu tidak hanya bisa melihat pajangan semata.

Museum Polri buka setiap hari kecuali hari senin dan hari libur nasional. Pada hari kerja yakni hari Selasa hingga Jumat, Museum Polri buka mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.

Saat akhir pekan yakni hari Sabtu dan Minggu, Museum Polri buka mulai pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB.

“Masyarakat juga bisa lakukan kunjungan virtual Museum Polri dari mana pun berada, cukup dengan mengakses laman resmi milik Pusjarah Polri https://museumpolri.org/. Museum Polri menyediakan layanan virtual dengan dua Bahasa, yakni Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris,” ujar IPTU Al Amin S. Muda, Jumat (3/3/2023).

Berikut ragam aktivitas wisata yang bisa dilakukan di Museum Polri, yakni jajal media interaktif, melihat replica transportasi Polri, naik sepeda ontel dimesin waktu, foto-foto, nonton bioskop mini, dan belajar sejarah.*Humas Polres Banggai