POLRESPOLRES TOLI-TOLI

Pelaku Perampokan di Wilayah Polres Poso Berhasil Di Bekuk Di Wilayah Polres Tolitoli

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polres Tolitoli bersama Polres Poso Kerja kompak, koordinatif dan hunting yang kuat dilakukan jajaran Polsek Lampasio, Polres Tolitoli dan Polres Poso, berhasil membekuk lima pelaku perampokan yang sebelumnya beraksi di wilayah hukum Kabupaten Poso. Lima anggota komplotan tersebut, telah merampok salah satu toko di Kabupaten Poso. Kelima pelaku kabur melarikan diri ke arah Kabupaten Tolitoli, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) dan berhasil dicekok di Lampasio.

Usai beraksi, pelaku yang berjumlah lima orang itu, melarikan diri menggunakan mobil Innova menuju Tolitoli.

Saat itu Kapolres Tolitoli AKBP Ridwan Raja Dewa, SIK, langsung menurunkan tim untuk melakukan pengejaran terhadap para pelaku.

Tim yang terdiri dari Personel Polres Tolitoli, Polsek Lampasio, anggota Polsek Basidondo, personel Polres Poso, dan Resmob Polres Parigi Moutong yang juga berada diwilayah Lampasio, bergabung. Tim melakukan konsolidasi untuk melakukan pengejaran terhadap para pelaku.

Tim gabungan kompak, solid, jitu dan terkoordinasi, pose bersama di depan Mako Polsek Lampasio

Hasilnya, pada Minggu siang (25/6/2023) dua orang pelaku berhasil di tangkap di areal perkebunan sawit di Kecamatan Lampasio, Tolitoli.

Kapolres Tolitoli AKBP Ridwan Raja Dewa, S.IK yang dikonfirmasi menuturkan, personel melakukan pengejaran. Hasilnya, dua pelaku berhasil ditangkap.

“Baru dua didapat. Tiga lagi sementara dalam perburuan,” kata Kapolres di Tolitoli Minggu (25/6/2023).

Upaya pengejaran para pelaku yang tersisa tiga orang terus dilakukan personel gabungan dari Satreskrim Polres Tolitoli yang dipimpin langsung Kasat Reskrim IPTU Ismail SH.MH, Sat Intelkam Polres Tolitoli dipimpin Kasatnya, AKP Army dan juga Sat Sabhara Polres Tolitoli, Polsek Lampasio bersama anggota Polsek Basidondo, personel Polres Poso dan Resmob Polres Parigi moutong.

Alhasil diperoleh informasi, tiga pelaku perampokan kembali berhasil ditangkap pada Minggu malam,(25/6/2023) di areal Perkebunan Sawit, masih Kecamatan Lampasio.

Hingga berita ini tayang, belum diperoleh informasi mengenai identitas dari kelima pelaku tersebut.

Namun ada sedikit informasi tambahan, pada Minggu malam (25/6/2023), kelima orang pelaku sementara diamankan di Mapolsek Lampasio dan selanjutnya langsung dibawa menuju Polres Poso.