POLRES TOUNA

Kapolsek  Ulubongka Turun Langsung Sosialisasi Pencegahan Karhutla Kepada Masyarakat

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Upaya pencegahan terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), Polsek Ulubongka Jajaran Polres Touna Polda Sulteng terus melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat maupun koordinasi dengan pihak terkait.

Seperti yang dilakukan oleh Kapolsek Ulubongka Iptu Agus Habibie turun langsung menyampaikan sosialisasi pencegahan Karhutla di Kantor Desa Rompi, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Touna, Selasa (05/09/23).

Sosialisasi ini dihadiri Kades Rompi Agustinus Sutrisno, S.Pd, Bhabinkamtibmas Desa Rompi Bripka Risman, Perangkat Desa Rompi, Para Kepala Dusun, RT dan tokoh masyarakat setempat.

Pada kesempatan ini Kapolsek Ulubongka Iptu Agus Habibie mengajak masyarakat untuk menjadi polisi bagi diri sendiri terutama dalam pengendalian Karhutla.

“Kami berharap warga paham agar tidak mengolah lahan dengan cara membakar, pembakaran hutan dan lahan sangat berbahaya,” ucap Iptu Agus Habibie.

Iptu Agus Habibie mengatakan Karhutla dapat merugikan masyarakat dan orang banyak akibat dampak kesehatan yang disebabkan.

“Seperti menimbulkan asap yang akan mengganggu kesehatan. Selain itu, Karhutla juga berdampak pada perusakan lingkungan sekitar kita,” ujarnya.

Oleh karena itu, kata Iptu Agus Habibie kami himbau kepada masyarakat agar menjaga lingkungan sekitar dan dapat bekerjasama dengan Polri serta pemerintah desa tentunya.

“Melalui sosialisasi pencegahan Karhutla dapat memberi kesadaran kepada masyarakat agar lebih taat, menjadi polisi bagi diri sendiri dan peduli lingkungan serta tidak membakar hutan dan lahan,” ujarnya.

“Budaya masyarakat untuk membuka lahan dengan cara dibakar kini tidak dibenarkan lagi, karena dapat dijerat sesuai aturan hukum yang berlaku,” tuturnya.*Humas*