LatestNewsPOLRES BANGGAI

Pastikan Keamanan, Polsek Luwuk Monitoring Kemah Prestasi Pramuka

Banggai – Demi terciptanya situasi kondusif, Polsek Luwuk melaksanakan pengamanan kegiatan Kemah Prestasi Pramuka ke-II tingkat Kwatir Cabang Banggai Tahun 2023, bertempat di Desa Boitan, Kecamatan Luwuk Timur, Kamis (2/11/2023).

Kegiatan pengamanan dilakukan oleh tiga personil Bhabinkamtibmas Subsektor Luwuk Timur Polsek Luwuk terhadap peserta 11.817 orang yang terdiri dari Kwartir Ranting, Satuan Karya Pramuka (SAKA) dan Kwatir Cabang Undangan (Sigi, Touna dan Morut).

Plh Kapolsek Luwuk Kompol Z. Ginoga menyampaikan, bahwa perkemahan ini bertujuan untuk membentuk kader pramuka agar miliki pribadi yang beriman, jiwa patriotic, taat hokum, disiplin, mengamalkan Pancasila dan melestarikan lingkungan.

“Membentuk generasi yang kreatif, pemberani dan bertanggung jawab terhadap segala hal, serta bermanfaat melatih ketrampilan motoric dan ketangkasan fisik peserta,” ujarnya.

Selain itu, personil Polsek Luwuk juga tak lupa menghimbau guru dan para peserta agar selalu menjaga kondusifitas, jaga kesehatan dilingkungan serta selalu waspada terhadap barang bawaannya terutama yang berharga,” pungkas Ginoga.*Humas Polres Banggai