POLRESPOLRES BANGGAI

Subsatgas OMB Tinombala Polsek Luwuk Sambagi Warga Ajak Pemilu Damai

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Subsatgas OMB Tinombala 2023-2024 Polsek Luwuk sambangi tempat warga berkumpul atau nongrong di samping Masjid Agung An-Nur Luwuk, mengajak menciptakan Pemilu Damai tahun 2024, Kamis, (16/11/2023).

Kasubsatgas Polsek Luwuk Kompol Z. Ginoga mengatakan, patroli sambang ini merupakan upaya Polsek Luwuk Polres Banggai, untuk menciptakan situasi aman, damai dan kondusif saat tahapan Pemilu 2024.

Menurutnya, menjelang Pemilu, pihaknya menyampaikan pesan dan imbauan agar tidak mudah terprovokasi dengan berita hoaks.

“Anggota kami juga menyampaikan pesan agar masyarakat mendukung kinerja Polri dalam memelihara Kamtibmas menciptakan Pemilu damai, dan menolak segala berita hoaks yang dapat memicu perpecahan di masyarakat,” ujarnya.

Plh Kapolsek Luwuk ini melanjutkan, dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh Kepolisian, pihaknya berharap agar masyarakat dapat menjaga lingkungannya agar tetap dalam keadaan aman dan kondusif.

“Kita semua adalah saudara, jangan mau diadu domba. Mari kita bersama–sama sukseskan Pemilu 2024 ini agar berjalan aman, damai dan kondusif,” harap Ginoga.*Humas Polres Banggai