BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Renungan Jumat, Shalat salah satu konci syurga

Tribratanews, Palu – Jumat 10/02/23. Bagi umat Islam Shalat merupakan kewajiban mutlak dalam ibadah ritual atau vertikal yang langsung dari manusia kepada Allah SWT. Dan shalat juga akan menjadi salah satu konci bagi penghuni syurga. Hal ini disampaikan oleh Khatib di Masjid Ar Rahman Mapolda Sulteng saat shalat Jumat 10 Pebruari 2023 yang diikuti oleh personil Polri yang beragama Islam.

Menurut khatib, nantinya saat kita sudah di alam keabadian masing masing akan dinilai sejauh mana shalat yang kita lakukan. Dan mari kita kupasapa yang dimaksud dengan shalat. Dalam keyakinan Islam bahwa shalat adalah tiang agama, sedangkan pondasinya adalah Syahadat atau pengakuan dan ketaatan terhadap Allah SWT sebagai Sang Pencipta. Shalat akan menjauhkan perbuatan keji dan munkar jika dilakukan karena mengharap ridha Allah SWT.

Banyak kita temui di kehidupan sehari hari banyak terlihat orang yang rajin Shalat, tapi masih melakukan perbuatan keji dan munkar. Jangan sekali kali menyalahkan shalatnya, namun orang tersebut rusak shalatnya,sehingga tidak mengetahui makna dari shalat itu sendiri, hanya sebagai rutinitas.

Dan lebih parah shalatnya hanya untuk manusia, maksudnya untuk dilihat orang. Shalat yang demikian tidak ada nilainya sama sekali, dan tidak berpengaruh pada perilaku Islami yang diharapkan.

Allah maha adil, Maha bijaksana, Maha mengetahui sehingga nantinya bukan Cuma formalitas yang dilihat, namun kualitas dari shalat itu sendiri. Hendaknya dan seharusnya apabila kita melaksanakan shalat maka dalam berinteraksi sosial menunjukan keislaman yang benar,segala perbuatan, tutur kata, sikap selalu menjadi teladan. Karena Islam adalah Rahmatan lil Alamain, membawa rahmat bagi alam semesta.

Dengan demikian seorang Islam yang benar adalah dimanapun berada akan menjadi pemicu kedamaian, menjadi sumber keteladanan. Sebaliknya, kita akan pertanyakan keislamanya bila mereka berada di suatu tempat justru akan membuat perpecahan, permusuhan, keonaran dan ketidak nyamanan.(ab)