POLRES TOUNA

Kapolsek Wakep Gelar Jumat Curhat dan Kerja Bakti Bersama Warga Dolong B

Touna.Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolsek Wakep IPDA I Gusti Made Ary Candra, SH bersama Personil Polsek Wakep gelar Jumat Curhat dan kerja bakti bersama warga Desa Dolong B, Kecamatan Walea Kepulauan, Kabupaten Touna, Jumat (17/02/2023).

Dalam Jumat Curhat ini, Kapolsek Wakep menerima keluhan adanya penjualan miras di Desa Dolong B dan Cuaca dalam keadaan tidak bagus (angin dan berombak), sehingga penghasilan nelayan berkurang

Pada kesempatan Jumat Curhat ini, Kapolsek menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat apabila mengetahui adanya penjual miras segera menghubungi Personil Polsek

“Saya juga menghimbau kepada para nelayan jangan memaksakan diri untuk melaut apabila cuaca tidak bagus sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” pesannya.

“Kami juga akan meningkatkan kegiatan patroli  dialogis dan sambang kepada masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman,” ucapnya.

Warga mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek dan personil Polsek Wakep yang telah bersama-sama melaksanakan kegiatan kerja bakti.*Humas*