POLRES TOUNA

Kapolsek Walea Kepulauan Pimpin Patroli KRYD Malam Minggu Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polsek Walea Kepulauan Polres Touna Polda Sulteng melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) malam akhir pekan,  Sabtu (29/07/2023).

Patroli di mulai pukul 21.00 Wita s/d 22.50 Wita ini dipimpin langsung Kapolsek Walea Kepulauan Ipda I Gusti Made Ary Candra, SH dengan rute Desa Dolong A dan Desa Dolong B, Kecamatan Walea Kepulauan.

Kapolres Touna, AKBP S. Sophian, SIK, MH melalui Kapolsek Walea Kepulauan Ipda I Gusti Made Ary Candra, SH mengatakan, patroli ini untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas khususnya saat malam akhir pekan.

“Patroli ini, dengan sasaran miras, premanisme, senpi/sajam, narkoba, judi, curat, curas, curanmor, dan penyakit masyarakat lainnya yang berada di wilayah hukum Polsek Wakep,” kata Kapolsek.

Lanjut kata Kapolsek, dalam Patroli ini kami memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak melakukan tindakan yang dapat meresahkan masyarakat dan bersama-sama untuk menjaga kamtibmas di wilayah sekitar desa

“Menghimbau kepada masyarakat agar tidak percaya dengan berita yang belum pasti kebenarannya (berita hoax) dan berpesan kepada anak-anak muda untuk mengkonsumsi obat THD dan miras jenis cap tikus serta apabila mengetahui terjadinya peredaran mengenai obat dan miras agar segera melaporkan kepada pihak Kepolisian khususnya Polsek Wakep,” lanjutnya.

“Melalui Patroli ini, diharapkan terciptanya keamanan dan ketertiban, sehingga memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mempererat tali silaturahmi dgn masyarakat dengan Personil Polsek,” tutupnya.*Humas*