GeneralNewsPOLRESPOLRES TOLI-TOLI

Rembuk Stunting, Polsek Dampal Utara Ikut Peduli Dalam Kesehatan Di Wilayahnya

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – PS. Kanit Binmas Polsek Dampal Utara Aiptu Muh. Ardi hadiri kegiatan Rembuk Stunting tingkat Desa dengan tema “Melalui Konvergensi Pencegahan Stunting Wujudkan Sumberdaya Mmanusia Yang Unggul Menuju Indonesia Maju. Selasa (01/08/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan dengan maskud untuk melakukan rapat sekaligus koordinasi antar staycolder terkait dalam upaya menekan jumlah stunting khususnya di Desa Stadong Kecamatan Dampal Utara.

Adapun yang hadir dalam kegiatan ini : Camat Dampal Utara Kaharudin, S.Sos, beserta staf kecamatan Dampal Utara, Kapolsek Dampal Utara yang diwakili oleh Ps. Kanit Binmas Aiptu Muh. Ardi, Kepala Desa Amrin Haling, beserta aparat Desa Stadong, Ketua BPD Desa Stadong Irfandi, SE., Ka UPT Puskesmas Dampal Utara Simpu, S.km, Kader Kesehatan dan Kader Posyandu Desa Stadong.

Pada kesempatan ini PS. Kanit Binmas Polsek Dampal Utara Aiptu Muh. Ardiatas nama Polsek Dampal Utara mendukung penuh pelaksanaan kegiatan ini dan siap mendukung pelaksanaan kegiatan ini, kami juga siap apabila ada memerlukan bantuan kami.