POLRES BANGGAI

Akhiri PAM Aksi Damai Buruh, Wakapolres Banggai Pimpin Apel Konsolidasi

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Apel konsolidasi dilakukan Polres Banggai sesuai melaksanakan pengamanan Aksi Damai Buruh Menguggat dan Aliansi Mahasiswa, Senin (28/8/2023) siang.

Kegiatan yang dipimpin Wakapolres Polres Banggai, Kompol Margiyanta, SH, MH ini, digelar di Halaman Kantor DPRD Banggai, pada pukul 13.00 Wita.

Pelaksanaan apel ini menandai pengamanan jalur aksi demo buruh telah berakhir dan para personil sudah bisa kembali ke Mapolres.

Secara keseluruhan rangkaian kegiatan pengamanan jalur berjalan aman dan kondusif. Tidak ada hal-hal negatif yang terjadi. Kemacetan juga tidak sampai terjadi.

Menurut Wakapolres Banggai, semua buruh dan mahasiswa yang berasal di wilayah hukum Polres Banggai juga telah mengakhiri aksinya.

“Apel konsolidasi ini selalu dilakukan setelah selesai kegiatan, terutama yang berkaitan dengan pengamanan. Dari laporan yang saya terima, pengamanan jalur untuk demo buruh kondusif dan lancar,” ujarnya.

“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah melaksanakan tugas sebaik mungkin, terlebih kepada TNI AD, Sat Pol PP, dan Dishub yang turut menyukseskan pengamanan ini,” pungkasnya.*Humas Polres Banggai