LatestNewsPOLRES BANGGAI

Wakapolsek Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral UPTD Puskesmas Pagimana

Banggai – Wakapolsek Pagimana IPTU Steven Fehr menghadiri kegiatan Lokakarya Mini terkait penyingkronan data stunting yang dimiliki UPTD Puskesmas Pagimana dengan sumber data Dinas BKKBN Kecamatan Pagimana.

Giat tersebut dihadiri Forkopimcam dan unsur lintas sektoral dalam Kecamatan Pagimana bertempat di Gedung pertemuanb Puskesmas Pagimana, Selasa (5/12/2023) pukul 10.00 Wita.

Wakapolsek Pagimana IPTU Steven Fehr menyampaikan, kegiatan ini merupakan salah satu program nasional dari pemerintah harus didukung dan disukseskan.

“Dalam hal ini peran polri juga dibutuhkan untuk mendukung kesuksesan program kerja pemerintah tersebut sesuai tupoksi kami dan dengan sistem membangun sinergi serta mengawal keberhasilan program tersebut,” katanya.

Tujuan lokakarya mini tersebut, tentang mutu pelayanan UPTD Puskesmas Pagimana, data pelayanan Posyandu, serta data ODGJ (orang dengan gangguan jiwa) serta pembenahan data stunting yang dimiliki.

“Upaya penurunan kasus balita stunting dan pemecahan masalah dan hambatan yg di hadapi beberapa desa demi tercapainya Kecamatan Pagimana yang sehat,” ucapnya.

“Kita dapat lakukan pengawalan, evaluasi dan menyamakan persepsi dari program percepatan penurunan stunting di seluruh kelurahan/desa dalam satu wilayah kecamatan sehingga berkeseragaman,” jelas Wakapolsek IPTU Steven.*Humas Polres Banggai