GeneralNewsPOLRESPOLRES TOLI-TOLI

Jumat Curhat Kali Ini Ingatkan Jaga Kamtibmas Pasca Pemilihan dan Perekapan Suara Dalam Pemilu 2024

Jumat Curhat mengimbau warga untuk menjaga situasi kamtibmas dan khususnya jelang operasi keselamatan.

Hal itu disampaikan Ketua Tim Jumat Curhat AKP Agus Pontjeng saat memimpin kegiatan Jumat Curhat, di kelurahan baru ( masyarakat sekitar tanjung batu ) sekaligus mensosialisasikan kepada masyarakat tentang kegiatan operasi keselamatan yang akan di mulai tanggal 4 Maret 2024. Jumat (01/03/2024) Pagi

“Mari kita bersama-sama menjaga stabilitas kamtibmas untuk menciptakan kehidupan masyarakat yang aman dan kondusif apalagi saat ini setelah pemilihan dan perekapan dan jelang operasi keselamatan” kata Agus Pontjeng.

AKP Agus Pontjeng yang menjabat selaku Kasi Propam Polres Tolitoli juga mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh terhadap Polres Tolitoli.

“Kegiatan curhat kamtibmas sebagai bagian dari program Polri Presisi, bertujuan memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat,” pungkas Agus Pontjeng.

Dalam kesempatan tersebut, salah satu masyarakat turut mengapresiasi upaya Polres Tolitoli dalam menjaga stabilitas kamtibmas. Juga apresiasi atas diadakannya kegiatan Jumat Curhat ini, dengan harapan dapat memberikan manfaat positif bagi pemerintah dan masyarakat.

Dalam sesi tanya jawab, masyarakat menyampaikan permasalahan dan curhatannya yakni

1. Bapak Faisal Alatas calon anggota DPR Provinsi Sulawesi tengah menyampaikan ucapan terima kasih kepada kepolisian khusunya Polres Tolitoli yang memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkai giat Operasi Kepolisian sehingga masyarakat tidak lagi menyalahi petugas ( tidak menyampaikan kepada masyarakat tentag Operasi keselamatan).

2. Bapak Anwar Hasan menyampaikan saat ini mulai banyak pengendara kendaraan roda dua yang tidak menggunakan helm, dan banyak anak² yang membawa motor agar petugas menertibkan kembali.

3. Bapak Alex Manoppo menanyakan aturan kendaraan yang menggunakan aki yang juga banyak berlalu-lalang di jalan.

Polres Tolitoli merespons dengan memberikan imbauan dan masukan tersebut secara jelas. Dan akan menindak bila ada yang menyalahi aturan.

Kehadiran Polri dalam kegiatan ini ditujukan untuk mendengarkan keluhan, saran, dan masukan dari masyarakat yang akan ditindaklanjuti dengan cepat dan efektif.

Kegiatan turut dihadiri oleh Kasat Tahti IPTU Syafrudin S.IP., serta beberapa personel lainnya.